Dishub Kampar Hadir pada Rapat Monitoring & Evaluasi Kapal Pelayaran Rakyat
Jumat 05 Maret 2021 pukul 09.30 Wib. Dinas Perhubungan Kabupaten Kampar ikut memenuhi undangan dari Dindas Perhubungan Provinsi Riau di Pekanbaru. Dalam pertemuan ini yakni membahas tentang Monitoring & Evaluasi Hibah Kapal Pelayaran Rakyat Kementerian Perhubungan, Dinas Perhubungan Kampar yang dihadiri oleh Bapak Kepala Dinas Perhubungan Kampar Drs. M. Amin Filda yang di wakili oleh Bapak Muhammad Nasir, SE. Selaku Kepala Bidang Angkutan dan Sarana di Dinas Perhubungan Kampar. Selanjutnya turut hadir Direktorat Lalu Lintas Laut dan Inspektorat Jederal Kementrian Perhubungan RI, Dishub Kab. Kota serta BPTD ( Balai Pengelola Transportasi Darat ) dan KSOP ( Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan ). Dalam rapat disampaikan oleh Inspektorat Jendral setiap daerah yang memiliki Kapal Hiba supaya melakukan Pemeliharaan dan perawatan supaya Kondisi Kapal dapat terjaga dengan Baik. Selanjutnya juga disampaikan apabila Kapal ingin di Operasikan untuk Angkutan Penompang, Barang, Orang dan Pariwisata supaya terlebih dahulu dapat dilakukan pengurusan berlayarnya. Bapak Muhammad Nasir, SE. Sangat menaggapi dan mengapresiasi hasil dan keputusan rapat tersebut. (Kontributor-bidang-angkutan dan sarana/AR).